Minggu, 03 Januari 2010

Apakah rezeki yang baik itu

membaca tulisan Palgunadi T Setyawan di buku daun daun berserakan, menganai apakah rejeki yang baik itu, menurutnya rejeki yang baik itu adalah

1.harta yang baik
harta yang baik adalah harta yang mendekatkan pemiliknya pada allah swt, harta yang bermanfaat bagi orang lain, harta yang pemiliknya merasa cukup
2.keluarga sakinah
keluarga sakinah adalah keluarga yang dikaruniai istri atau suami yang shaleh, keluarga yang dikaruniai anak yang shaleh, keluarga yang masing masing anggotanya saling mengingatkan pada kebaikan, mendoakan satu sama lain dan berpegang pada tali allah swt
3.teman yang baik
seorang teman yang baik adalah seorang teman yang mendekat tidak hanya saat sukses atau menjauh ketika jatuh, ia juga tidak mengajak pada yang buruk namun mengajak pada kebaikan, saling memberi, berkirim salam dan saling mendukung untuk kesuksesan.
4.lingkungan yang baik
5.pekerjaan yang baik
Pekerjaan yang menjadi rizki adalah pekerjaan yang tidak menjauhkan kita dari allah swt.