Sabtu, 10 Desember 2011

Soichiro honda

Ketika pertama kali melihat mobil berjalan soichiro honda kecil berlari, mengejar dan untuk beberapa saat soichiro honda  berhasil bergelayutan dibelakangnya. sejak itulah ia berpikir dan bermimpi untuk membuat mobil sendiri,   dikemudian hari soichiro honda menjadi salah seorang pendiri industri otomotif jepang.  selama hidupnya  honda terkenal sebagai penemu dan pemegang lebih dari 100 paten, salah satu yang terkenal adalah pengunaan velg jari-jari logam untuk mengantikan velg jari-jari kayu.

Untuk menghasilkan sesuatu, semuanya bermulai dari mimpi  yang diwujudkan dengan visi , kerja keras dan tindakan nyata. Bukankah  derajat kemuliaan sesorang dapat dilihat sejauh mana ia bermanfaat bagi orang lain,  sejauh mana ia bekerja keras dan sejauh mana ia dekat dengan Tuhan yang maha pencipta.


Tiada yang salah dengan mimpi, yang salah adalah mimpi tanpa  niat yang tulus ikhlas untuk mewujudkanya.

Mimpi membuat manusia mau belajar



karna tuhanlah yang mengajar manusia dengan kalam, mengajar manusia apa yang tidak diketahuinya.
dan kepunyaan dialah apa yang ada dilangit dan dibumi.
manusia merenungkan apa yang tuhan ciptakan dan merangkainya menjadi bidang ilmu, tapi sunguhpun demikian banyak hal yang tidak diketahui manusia...

Kamis, 06 Oktober 2011

Mengukur Man jadda wa jadda

Angka bagaimanapun adalah angka, angka berubah menjadi informasi ketika kita bisa memaknai makna dibalik angka-angka tersebut. angka bisa jadi informasi yang benar dan bisa jadi informasi yang salah tergantung kita memandang dan mempercayainya.

Dalam keseharian kita, kita tidak akan pernah lepas dari asumsi-asumsi, tuhan memberikan manusia akal untuk berfikir untuk mengolah informasi yang ada. hal itulah yang mendasari manusia untuk bertindak, bersikap, memilih dan mengambil keputusan. keputusan yang baik adalah keputusan yang logik, diambil tanpa emosi dan realistis.

Sesunguhnya manusia diciptakan untuk senantiasa beribadat dan bersujud kepadanya, membuat suatu keputusan adalah sebuah pilihan, pilihan untuk menjadikan diri kita lebih baik dimasa yang akan datang. kita tidak akan pernah mengalami hari esok jika tidak pernah mengalami hari ini. tiada pernah keberhasilan hadir diesok hari tanpa kerja keras, pengorbanan dan ketulusan dihari ini.

Semuanya selalu sulit sebelum menjadi mudah, menyalakan lilin lebih baik ketimbang mencaci dalam kegelapan, jangan pernah ragu untuk memulai karena memulai awal dari perubahan. tantangan terbesar memulai berasal dari diri kita sendiri. inovasi dan kesedaran akan pentingnya perubahanlah yang membuat peradaban manusia terus berkembang.

Seperti kata pepatah arab  Man jadda wa jadda, barang siapa bersungguh sungguh pasti akan berhasil... ataupun seperti kata che guevara, jangan pernah kalah, jangan pernah menyerah..  "kesadaran adalah matahari, kesabaran adalah bumi, perjuangan adalah pelaksanaan kata-kata", seperti kata iwan fals dalam lagunya.

Tidak ada cukup alasan untuk tidak berusaha dan menyerah.

Tuhan hanya kepadamulah kami hidup, kepadamulah kami memohon, kepadamulah kami berserah diri.....


Senin, 29 Agustus 2011

1432 H

Tak terasa hampir sebulan lamanya kita telah berpuasa. namun apakah puasa dapat menjadikan diri kita lebih baik, tentu diri kita sendirilah yang bisa menjawabnya. yang jelas ramadhan bukan sekedar budaya, tetapi memberikan energi kreatif untuk belajar, ramadhan juga membuat kita semakin peka terhadap lingkungan sosial kita sehari-hari.

orang-orang bilang ketika bulan puasa setan dirantai, pertanyaan selanjutnya bagaimana bulan- bulan sesudahnya. apakah kita akan terbebas dari setan-setan kemalasan, setan-setan keserakahan, setan-setan keangkuhan dan kesombongan, jawabnya ada pada diri kita sendirilah bagaimana kita memaknai ramadahan tersebut.

Pertanyaan selanjutnya
berhasilkah puasa kita jika di esok hari dalam bersosial, kita membiarkan tetangga tidak bisa tidur karena kelaparan sementara kita tidak bisa tidur karena kekenyangan.

berhasilkah puasa kita jika kita masih sangsi apakah dihari esok tuhan akan memberi rizki, membalas apa yang kita lakukan.


berhasilkah puasa kita jika ternyata kita membiarkan yang lemah ketakutan karena yang kuat tidak melindungi.


Penasaran jawabanya???????? lihat saja ketika mudik nanti atau sesudah puasa ini selesai, apakah kita meniatkan diri kita untuk benar-benar berubah menjadi manusia yang lebih baik?karena setan pun ikut mudik kembali, setelah lama berpuasa tidak menggangu manusia..

semoga allah swt selalu menunujukan kita jalan yang lurus, memberi kebaikan, keselamatan serta menjadikan kita bagian dari orang-orang yang taqwa dan beriman.

Taqabbalallahu Minna Waminkum.
Mohon Maaf Lahir dan Bathin dan
selamat hari raya iedul fitri.

Kamis, 11 Agustus 2011

Mathematics is the poetry of logical ideas.

Matematika adalah kumpulan puisi logika, saya sangat sependapat dengan hal itu, segala sesuatu itu mesti dibuat sederhana, jelas dan logis, termasuk hal-hal yang rumit dan kompleks. Jika ada masalah definisikanlah hal tersebut, urailah satu persatu dengan objektif dan jelas serta tanpa sikap emosional yang berlebihan.

Sesunguhnya dalam kesulitan ada kemudahan, seperti dalam ayat alquran QS al-insyirah 94 ayat (5-6). ada peluang dan pelajaran dalam setiap kesulitan.

Teringat nasihat dari seorang rekan ketika pertamakali mulai bekerja sesudah lulus kuliah,

"bacalah bismillah sebelum bekerja, ambillah pekerjaan tersulit dengan penuh tanggung jawab dan selsaikanlah pekerjaan tersebut sebaik mungkin, mulailah dengan hal yang kecil, kesukesan seseorang di ukur dari keberhasilan seseroang menyelsaikan satu hal yang sulit dan berat menjadi hal yang sederhana."

" setiap orang memperhatikan apa yang anda kerjakan dan lakukan."

" keberhasilan kita dalam berkarir ditentukan oleh kontribusi, achievment dan bagimana kita tumbuh dalam lingkungan kerja, serta doa kepada yang maha kuasa
."

Membaca bismillah dalam mulai bekerja memiliki makna mendalam, kepada dirinyalah kita melakukan pekerjaan dan kepada dirinyalah kita berpulang. Bekerja adalah manifestasi ibadah kita terhadap tuhan.

Memandang kerja sebagai suatu ibadah, Semoga hal-hal positif dan aktivitas yang kita lakukan di bulan ramdahan ini, menjadikan diri kita lebih baik di hari yang akan datang ..... semoga...

Rabu, 13 Juli 2011

c'est la vie

Inilah hidup, begitulah terjemahan judul diatas dalam bahasa indonesia. Apa yang kita peroleh itulah yang harus kita syukuri. Apa yang kita inginkan, itulah yang kita harus kita perjuangan.
Apa yang kita dapat, adalah buah dari apa yang kita lakukan dan takdir dari tuhan.

Pernah mencoba sesuatu dan gagal? setiap orang jelas pernah mengalaminya. gagal yah coba lagih.... !!!! walaupun jelas hal ini menjadi pertandingan antara kesabaran dan keinginan. Menurut saya tidak ada yang salah dengan gagal , dari kesalahan dan kegagalan kita mendapatkan belajar, makin hari kita makin pintar dari apa yang kita pelajari.

Untuk melakukan perbaikan kuncinya adalah kejujuran. jujur terhadap apa yang kita rasakan dan jujur terhadap yang kita lakukan. boleh jadi kejujuran itu adalah hal yang mahal. tapi percayalah kejujuran akan menjadi mentari yang akan selalu bersinar terang.

Walaupun kejujuran seringkali menjadi ironi, tapi percayalah tuhan selalu bersama orang-orang yang jujur. Sejarah mencatat akibat mengikuti mata hatinya, galileo harus mati di tiang gantungan karena pemahamanya yang bahwa bumilah yang mengelilingi matahari atau ibnu sina harus mati meminum racun karena keteguhan pendapatnya, tapi jangan lupa pula, sejarah mencatat keberanian mereka melawan tirani rezim pengetahuan dan kekuasaan membuat nama mereka selalu di ingat sampai saat ini.

Hidup adalah kumpulan percobaan dari setiap pengambilan keputusan. boleh jadi keputusan itu benar atau boleh jadi keputusan itu salah, namun yang terpenting adalah kita senantiasa bertangung jawab atas keputusan yang kita ambil baik benar ataupun salah, baik ataupun buruk.

Menjadi dewasa bukanlah menjadi manusia yang selalu benar tetapi menjadi manusia yang bertangung jawab dan jujur baik benar ataupun salah terhadap keputusan yang diambil.

Tuhan selalu menunjukan jalan yang baik bagi orang-orang yang senantiasa berdoa, berfikir dan berusaha. semoga....

Selasa, 12 Juli 2011

mata hati dan matahari

Matahati adalah matahari, ia adalah nurani yang selalu memancarkan kejujuran. logika adalah akal, ia selalu berbicara ya atau tidak, untung atau rugi, benar atau salah. tindakan adalah buah pikir matahati, logika, pikiran serta emosi.

Maha besar Tuhan yang telah menciptakan ketidakpastian. ketidakpastian membuat kita terus berusaha dan ber ikhtiar dengan mata hati,pikiran dan logika-logika yang kita miliki. hal itulah yang membentuk dan menjadikan kita tumbuh menjadi manusia dewasa.

Sesunguhnya ada kemudahan dalam tiap kesulitan, sebaliknya ada setiap kesulitan dalam tiap kemudahan.
Tuhan kepada dirinyalah kita hidup dan kepadanyalah kita berserah diri..

Sabtu, 02 Oktober 2010

waktu dan proses

saya yakin bahwa saya bukan seorang penulis yang baik, tapi saya juga percaya bahwa saya bukan pula seorang penulis yang buruk. saya meyakini untuk menjadi baik seorang perlu berproses. boleh jadi jalan yang ditempuh adalah jalan yang berliku-liku dan berkrikil tajam atau sebuah jalan yang lurus.

waktu mengajari kita mana hal-hal yang baik, mana hal-hal buruk, manusia boleh berencana tapi pada akhirnya tuhanlah yang menentukan. waktu yang berlalu adalah guru paling berharga bagi manusia. karna ada banyak pelajaran dan makna hidup didalamnya.

Senin, 19 Juli 2010

aktif dan pasif

Kebanyakan pemalu mengambil peran pasif pada saat mencari, mengejar peluang dan kesempatan. mereka menunggu menungu dan menunggu. Dengan harapan peluang dan kesempatan itu akan datang. tapi percayalah kesempatan dan peluang itu akan datang jika kita aktif, berusaha dan berdoa. kesempatan dan peluang tidak akan datang dengan sendirinya.

Keberhasilan datang ketika kesiapan bertemu dengan kesempatan. Kesiapan hadir dari proses belajar, perencanaan yang baik dan pola pikir yang positive. Sedangkan kesempatan lahir dari doa, pengetahuan dan kemauan aktif dalam mengejar informasi.

Aktif, inisiatif, mau belajar dan mendengar serta doa merupakan kunci keberhasilan dan kesuksesan.

Rabu, 23 Juni 2010

IF A first

I think we have a lot opportunity to chose everything in our live
  1. If at first you do succeed try not to look astonished.
  2. If at first you don’t succeed, destroy all evidence that you tried.
  3. If at first you don’t succeed, failure may be your style.
  4. If at first you don’t succeed, give up, no use being a damn fool.
  5. If at first you don’t succeed, look in the trash for the instructions.
  6. If at first you don’t succeed, quit; don’t be a nut about success.
  7. If at first you don’t succeed, redefine success.
  8. If at first you don’t succeed, skydiving is not for you.
  9. If at first you don’t succeed, try a shorter bungee.
  10. If at first you don’t succeed; call it version 1.0.
Quoted from http://www.vegard.net/features/one-liners/

Kamis, 22 April 2010

hanya tuhan yang tahu

kita dapat berusaha sekuat dan segigih mungkin tanpa terlintas sedetikpun untuk mundur dan menyerah, tapi tuhanlah yang menentukan segala sesuatunya, pada titik itu boleh jadi kita berhasil atau gagal namun disanalah kita berproses dan belajar. bersyukurlah jika usaha kita berhasil, tersenyumlah jika gagal belajarlah dari kesalahan dan kekurangan yang ada.